Al Siddiq International School

SD Al Siddiq International Raih Juara Harapan 2 di Final Spelling Bee KPM Bekasi

Babak final Spelling Bee Competition KPM Cabang Bekasi telah sukses digelar pada Minggu, 03 Agustus 2025. Bertempat di kantor KPM Bekasi, Jl. Pulo Ribung Raya Blok AE No. 100A, Ruko Villa Galaxy, kompetisi berlangsung dalam suasana penuh semangat dan persaingan ketat.
Para peserta yang lolos dari babak penyisihan sebelumnya berhadapan langsung dengan juri dan lawan dari berbagai sekolah dasar di Bekasi dan sekitarnya. Berbeda dengan penyisihan yang dilakukan secara daring, final ini dilaksanakan secara luring sehingga menuntut peserta untuk tampil percaya diri di hadapan audiens, menjaga fokus, dan tetap tenang saat diberi soal secara langsung.
Di tengah persaingan yang ketat, Afsheena Maheswari Birowo berhasil menunjukkan performa terbaiknya. Dengan konsentrasi, kecepatan berpikir, dan ketepatan penulisan kata dalam bahasa Inggris, Afsheena sukses meraih Juara Harapan 2.
Kepala Sekolah SD Al Siddiq International, Ms. Reni Oktavia, S.Si., M.Pd., menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi. “Afsheena telah menunjukkan mental juara dan kerja keras yang patut menjadi teladan. Semoga prestasi ini menjadi pemicu semangat bagi seluruh siswa untuk terus berlatih dan berani berkompetisi,” ujarnya.
Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Afsheena dan keluarganya, tetapi juga bagi seluruh warga SD Al Siddiq International. Keberhasilan di ajang ini diharapkan dapat menginspirasi siswa lain untuk terus berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik.
By: Yundara Ulfa Priatna, M.Pd

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *