
Mabit (Malam Bina Iman dan Taqwa) adalah kegiatan yang dilaksanakan untuk memberikan pengalaman spiritual kepada Peserta Didik TK Al Siddiq. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 20 Maret 2025 hingga Jumat, 21 Maret 2025, di kelas masing-masing. Kegiatan Mabit bertujuan untuk memberikan pengalaman yang berkesan bagi anak-anak dalam melatih kedisiplinan, tanggung jawab, kebersamaan, dan kemandirian mereka, sekaligus internalisasi nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan mabit dimulai dengan sholat Isya bersama, yang dilanjutkan dengan sholat Tarawih. Imam dalam shalat ini adalah Ustadz Dzakky, yang menyesuaikan jumlah rakaat sholat dengan kemampuan peserta didik. Setelah itu, anak-anak mempersiapkan diri untuk tidur dengan kegiatan rutin seperti buang air kecil dan sikat gigi. Anak-anak kemudian tidur hingga pukul 03.00 pagi, ketika wali kelas secara bergantian membangunkan mereka satu persatu. Pagi harinya, sekitar pukul 04.00, anak-anak mulai sahur, lalu sikat gigi dan mengambil wudhu sebelum melaksanakan sholat Subuh.
Setelah solat Subuh, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian hadiah bagi pemenang Ramadan Competitions yang telah berlangsung. Selanjutnya, anak-anak melakukan pemanasan ringan untuk menjaga kebugaran tubuh mereka. Sebelum pulang pada pukul 06.30 pagi, anak-anak diberi waktu untuk merapikan barang-barang mereka.
By : Inka Amalia, S.Pd